Rangkaian Kabel UTP ( Straight Through dan Cross Over )
Waktu dulu masih kerja di jaringan, memasang rangkaian kabel UTP mungkin sudah di luar kepala. Namun kalau sudah lama tidak menangani kasus pemasangan jaringan saya bisa lupa. Maklum manusia tempat salah dan lupa, untuk dibagi ilmunya dan sebagai catatan kalau-kalau saya lupa urutan kabelnya. Maka saya catat saja rangkaian kabelnya.
Kita mengunakan Kabel UTP dan RG45 serta Tang Krimping untuk mengunci kabel dengan RG45. Didalam Kabel UTP terdapat 8 kabel yang berbeda yaitu berwarna Putih Orange, Orange,Putih Hijau, Hijau, Putih Biru, Biru , Putih Coklat, Coklat. Sedangkan UTP sendiri singkatan dari Unshielded Twisted Pair. Langsung saja ke prakteknya dibawah ini.
Pemasangan kabel UTP terbagi dua jenis. Straight Through dan Cross Over:
1. Straight Through
Rangkaian kabel ini dipakai untuk LAN Ethernet 10 BaseT, untuk menghubungkan PC dengan HUB/SWITCHSecara warna, urutan kabel pada saat dipasang pada konektor RJ 45 adalah :
Pin 1 : Putih/Oranye
Pin 2 : Oranye
Pin 3 : Putih/Hijau
Pin 4 : Biru
Pin 5 : Putih Biru
Pin 6 : Hijau
Pin 7 : Putih/Coklat
Pin 8 : Coklat
2. Cross Over
Kabel ini biasanya dipakai untuk menghubungkan HUB/SWITCH dengan HUB/SWITCH yang lain.
Urutan pemasangan :
Salah satu sisi kabel menggunakan "Straight Through", dan sisi kabel lainnya, menggunakan "Cross-Over" ("Kabel ini menggunkan 2 Rangkaian"):
Pin 1 : Putih/Hijau
Pin 2 : Hijau
Pin 3 : Putih/Oranye
Pin 4 : Biru
Pin 5 : Putih/Biru
Pin 6 : Oranye
Pin 7 : Putih/Coklat
Pin 8 : Coklat
Semoga bisa bermanfaat bagi teman-teman yang akan belajar jaringan.
Comments
Post a Comment